
Rencana pemberlakukan regulasi pembatasan pemain asing disambut positif Persib Bandung. Jika diterapkan, aturan ini membuat Persib bisa melakukan efesiensi anggaran untuk kontrak pemain.
Manajer Umuh Muchtar menyatakan jika penggunaan pemain asing musim depan dibatasi hanya tiga pemain saja maka Maung Bandung bisa menekan biaya pengeluaraan antara Rp700 juta - Rp1,5 miliar.
“Matsunaga Shohei, Abanda Herman dan Miljan Radovic memang hanya dikontrak setengah musim. Tapi kalau dirata-ratakan nilai kontrak pemain asing kita musim lalu, di atas Rp 700 juta per musim. Jadi jika pembatasan pemain asing dilakukan, kita bisa melakukan efesiensi pengeluaraan,” terang Umuh.
Rencananya musim depan, setiap klub hanya diizinkan menggunakan tiga pemain asing atau ada pengurangan kouta dua pemain asing dibandingkan musim lalu.
Persib saat ini memiliki empat pemain asing. Cristian Gonzales yang dihargai Rp 1,3 miliar tak lagi berstatus sebagai legiun impor per November 2010 seiring resminya El Loco jadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Musim depan Persib menganggarkan dana minimal sekitar Rp13,5 miliar untuk belanja pemain atau lebih sedikit dibandingkan musim lalu yang mencapai Rp15 miliar.
“Kita bisa maksimalkan pos anggaran yang tadinya diperuntukkan bagi pemain asing untuk mengontrak beberapa pemain lokal. Jika anggaran Rp 700 juta hanya bisa dimaksimalkan untuk mengontrak satu orang pemain asing, maka jumlah anggaran tersebut bisa kita maksimalkan untuk mengontrak dua sampai tiga pemain lokal,” papar Umuh.
Sekadar diketahui nilai kontrak empat legiun asing Maung Bandung bisa dikatakan paling menyedot anggaran contohnya Hilton Moreira (Brasil) yang kabarnya dihargai Rp900 juta per musim.
Kemudian Matsunaga Shohei (Jepang) yang dikontrak setengah musim dengan nilai sekitar Rp400 juta, Miljan Radovic (Montenegro) sekitar Rp 500 juta/setengah musim, dan Abandan Herman Rp 600 juta (setengah musim).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar